Video proses melahirkan dapat menjadi indah dan menjadi bahan untuk pendidikan peningkatan pengetahuan namun kadang juga dapat terlihat menakutkan .
Di sini kami telah mengumpulkan sejumlah video proses persalinan yang kami anggap baik untuk pendidikan dan dengan cara serta metode yang berbeda beda, supaya Anda menjadi lebih “kaya”. Video ini juga baik di lihat untuk Anda yang sedang hamil mempersiapkan proses persalinan maupun yang belum hamil.
Namun mohon maaf video ini tidak dikonsumsi oleh anak dengan usia < 18 tahun.
Semua video di bawah ini menunjukkan bagaimana cara melahirkan secara alami dan normal. Dengan berbagai macam posisi persalinan, harapan kami ini bisa menginspirasi Anda untuk memilih mana yang Anda rasa paling nyaman untuk di terapkan.
Jika Anda benar-benar merasa gugup dan cemas menghadapi proses persalinan, kami sangat menganjurkan Anda untuk mengikuti kelas hypnobirthing tau Gentle Birth Balance di Bidan Kita (Jl. Piere Tendean no 20, Sikenong, KLATEN) karena di kelas tersebut Anda akan di ajari dari A hingga Z proses persalinan. Sehingga Anda dan keluarga benar-benar siap menghadapi “hari besar” Tersebut.
Berbagai Video Melahirkan:
Petunjuk: Ketika menonton klip video, mulai menonton video dengan mengklik panah kecil ke kiri, bukan yang besar di tengah layar. Jika Anda menggunakan Internet Explorer sebagai browser Anda dan video tidak dapat di putar, coba klik dua kali pada panah kecil. (Umur Anda harus minimal 18 tahun, menurut Aturan Youtube.)
Kami menyediakan beberapa versi video proses melahirkan, silahkan menyimak:
Video Animasi Proses Persalinan
Video Persalinan dengan metode Waterbirth
Video Persalinan dengan metode Hypnobirthing
Video Pendampingan Persalinan
Video Persalinan UnAssistened/tanpa bantuan yang Santai
Video animasi pendidikan
Dua klip video animasi yang pertama akan mengajarkan Anda apa yang terjadi di dalam tubuh Anda ketika melahirkan. Kami pikir ini adalah cara yang baik untuk memahami proses persalinan.
Video ini pertama menunjukkan cara bayi melalui jalan lahir.
klip video yang kedua ini menjelaskan tahapan/stage yang berbeda dari presentasi bayi ketika melewati panggul saat melakukan “perjalanan” untuk dilahirkan.
https://www.youtube.com/watch?v=ze53Ep-gwBQ
Dari masing-masing Klip video ini kami harap Anda semakin menyadari bahwa “Janinpun Bertugas”
Bayangkan selama 40 minggu si janin “adem ayem” di rahim ibu, dan tiba-tiba dia harus turun, mengubah posisi (memutar kepala, menunduk, mengecilkan diameter kepalanya) dan melewati jalan yang sangat sempit. Nah apa jadinya jika Anda tegang dan stress ketka bersalin? Bisa dipastikan bayi semakin stress dan kasihan.
Mari menyadari bahwa Tugas Anda adalah membukakan dan melebarkan jalan sedangkan tugas bayi adalah berusaha untuk mendorong tubuhnya keluar.
Video Persalinan dengan metode Waterbirth
Dua berikutnya klip Video Persalinan dengan metode Waterbirth di rumah dan di rumah sakit. Meskipun ini bukan cara yang sangat umum untuk melahirkan, namun waterbirth tentu saja merupakan cara untuk membantu ibu rileks dan mengatasi rasa sakit. Seperti yang Anda lihat di kedua video, wanita yang melahirkan tersebut cukup santai.
Video pertama adalah dari Video Persalinan dengan metode Waterbirth dengan homebirth
Dan yang kedua adalah dari water birth di rumah sakit
Video Persalinan dengan metode Hypnobirthing
Video ini menunjukkan seorang wanita yang berlatih hipnosis agar tetap bisa merasakan santai dan untuk mengatasi nyeri persalinan. Dan dia berhasil dengan sangat baik!
Seperti yang kita ketahui bahwa proses persalinan akan semakin melambat jika Anda merasa stress dan takut. Nah dengan mengikuti kelas hypnobirthing dan melatihnya sejak masa kehamilan maka di harapkan tubuh Anda secara otomatis rileks saat menjalani hari H persalinan.
https://www.youtube.com/watch?v=EsNhCWsDVQI
Saya berharap klip video melahirkan ini dapat menginspirasi Anda untuk mengambil alih proses persalinan Anda sendiri. Cara yang baik untuk memulai dengan memikirkan apa yang ANDA inginkan, adalah pergi melalui dan menjawab segala pertanyaan dalam BIRTH PLAN Anda .
Semoga bermanfaat
Salam Hangat &Good luck!
Bidan Kita