Kaleidoscope 2015 Bidan Kita
Tahun 2105 sudah terlampaui, banyak sekali peristiwa yang kami lalui. banyak “ujian” dan banyak duka, tapi dibalik itu semua banyak sekali pembelajaran yang kami dapatkan di tahun 2015 ini.
belajar hal baru, bertemu dengan orang orang baru, guru guru baru, juga menghasilkan karya baru. dan inilah sekilas tentang “perjalanan” Bidan Kita di Tahun 2015.
Triwulan pertama di tahun 2015 adalah awal dari Ujian yang Tuhan Berikan kepada kami supaya kami Naik tingkat. Kami harus berurusan dengan dinas kesehatan, berurusan dengan organisasi profesi berkaitan dengan upaya peningkatan layanan di klinik Bidan Kita.
Namun di balik semua ujian itu ternyata Tuhan punya banyak sekali rencana indah untuk saya khususnya Bidan Kita.
Maret 2015 adalah bulan istimewa bagi Bidan Kita. bulan dimana seolah Tuhan menghempaskan kami di sebuah “Tampoline” dengan sangat kuat, ya..agar kami bisa melambung dengan sangat tinggi menggapai awan. ini adalah bulan dimana merupakan awal dari pembelajaran saya untuk berproses dalam kehidupan ini menjadi yang lebih baik.
dimulai dari berbagai kesempatan untuk berbagi ilmu dan mendapatkan ilmu baru, Siatsu dalam kehamilan bersama ibu Nina
di bulan yang sama, kami PT Kristara (Team Hypno-Birthing Indonesia) mulai mempunyai dan menempati kantor baru di Jakarta di kota casablanca. ini adalah meeting pertama kami di kantor baru nan megah itu.
banyak harapan yang kami tambatkan untuk Hypno-Birthing Indonesia, bergabung dan menjadi anggota dari Hypno-Birthing Indonesia adalah Anugerah bagi Bidan Kita.
Maret 2015 inilah tahun pertama saya bisa merasakan Nyepi di BALI dan tahun dimana saya bertemu dengan guru guru spiritual saya dan tahun dimana saya bisa menjalin relasi baru dengan soula, dan bidan bidan dari seluruh dunia.
mengikuti Eat and Pray doula dengan beasiswa, membuat ini merupakan hadiah penghiburan dari ujian berat yang bidan kita alami di bulan sebelumnya. disitulah akhirnya saya bisa melakukan kopi darat dengan guru guru saya, inspirator yang selama ini hanya bisa berhubungan melalui dunia maya. dan akhirnya kita bertemu dan berbagi banyak hal. di tahun 2015 ini
bersama Debra Pascali Bonarro , doula dan penggiat Gentle Birth dunia
bersama Katherine Bramhall
http://www.gentlelanding.com
di bulan April 2015, Bidan Kita mendapatkan hadiah lagi dimana kami boleh bergabung dengan sebuah event organizer besar di jogja untuk berbagi ilmu dan cinta, tanpa harus mengeluarkan biaya apapun. dan kami merasa sangat beruntung dan bersyukur untuk hal ini
kemudian di bulan bulan berikutnya, anugerah, pembelajaran dan keberuntungan terus kami rasakan, mulai dari berbagi dengan berbagai instansi melalui pelatihan dan workshop. menjadi pembicara di berbagai instansi pendidikan dan rumah sakit, bertemu dengan beberapa pemangku kebijakan yang ternyata mempunya spirit yang sama. membuat saya berkeyakinan untuk terus maju dan :
Bali adalah tempat yang istimewa bagi saya, dan di Bali saya bertemu dengan banyak sekali orang, banyak sekali guru. dan inilah yang membuat saya selalu merasa beruntung. ternyata di balik peristiwa yang tidak menyenangkan di alat tahun 2015, ada banyak sekali pembelajaran yang istimewa yang boleh kami dapatkan.
berhasil mendapatkan gelar RPYT dari Yoga alliance internasional, membuat saya semakin percaya diri untuk berbagi tentang prenatal gentle yoga.
bertemu dengan seorang guru dan sahabat dari Darwin dan dengan suka hati berbagi tentang sound healing membuat saya merasa menjadi orang yang paling beruntung.
berbagi ilmu gentle birth di tempat yang istimewa, bersama orang orang istimewa
kemudian dilanjutkan dengan belajar ilmu baru, bertemu dengan guru baru lagi, belajar tentang spinning babies di singapore, lagi lagi membuat saya merasa beruntung, karena kami bisa belajar lebih dulu
dan hadiah istimewa pun hadir, yaitu kami tampil di DASYAT
kejutan kejutan istimewa Tuhan berikan di tahun ini, dan saya sangat berucap syukur untuk hal ini
bidan kita dan hypnobirthing indonesia semakin dikenal orang, dan cita cita saya semakin dekat tergapai, yaitu saya ingin semua ibu dan bayi merasakan pengalaman persalinan dan dilahirkan yang prositif.
tampil di beberapa tabloid, membuat beberapa film serasa seolah cita cita masa kecil yaitu menjadi sutradara, sedikit tercapai hehhe
https://www.youtube.com/watch?v=E1DI3d8fVMQ
membuat beberapa film tutorial:
dan kejutan lain di tahun 2015 ini adalah akhirnya bidan kita mempunyai 2 aplikasi untuk Anda.
yaitu aplikasi kontraksi nyaman dan cakapp dengan bidan kita. sebuah aplikasi yang satu satunya di indonesia, yang menggabungkan hypnobirthing dengan tehnologi.
saya merasa sangat beruntung sekali dan bersyukur sekali telah dipertemukan dengan mas Ditto Anindita, yang membantu saya mewujudkan salah satu angan angan saya ini;
hingga akhirnya di penghujung tahun, Tuhan berikan banyak sekali hadiah bagi saya, dimana saya bertemu dengan orang baru lagi, guru baru lagi, inspirator baru lagi yang membuat saya semakin bersemangat dan siap menjalani tahun 2016 besok.
doa dan harapanku di tahun 2016 ini, semoga Tuhan melindungi dan memberkati bidan kita agar bidan kita selalu bisa menjadi saluran berkat bagi orang lain.
semoga semua makhluk berbahagia.
salam hangat
Yesie Aprillia